Senin, 23 Februari 2015

Buku kuno yg menginspirasi Bung Karno dalam memperjuangkan kemerdekaan RI.






 Kata Pengantar Oleh Presiden Ir. Soekarno

Sjukur Alhamdulillah, atas andjuran saya, maka telah diterdjemahkan dalam bahasa indonesia buku yang terkenal, 
terkenal sekali terutama di dunia barat, yaitu bukunja Lothrop Stoddard, “THE RISING TIDE OF COLOUR”.
Buku tersebut diterbitkan pada tahun duapuluhan, djadi lebih empat puluh tahun yang lalu. Dan memang pada waktu itu sedang bergelora bangkitnja bangsa-bangsa kulit berwarna, maka tidak heranlah, kalau dari dunia barat, dari dunianja orang kulit putih, ditulis buku “THE RISING TIDE OF COLOUR”. 
Baik bangsa Arab, Bangsa Melaju, Bangsa Hindu, maupun bangsa Tionghoa, semuanja bergerak, bangkit, sehingga tampaknja seperti bangsa-bangsa kulit berwarna ini mengalami ” rising tide”, atau “pasang naik”
Akan tetapi dalam buku tersebut diatas, nama Indonesia hanja disebut setjara tjangkingan sadja. Tidak lain karena memang pada waktu itu sebagai akibat dripada imperialisme, pintu Indonesia ini seperti ditutup oleh pihak imperialis, sehingga Indonesia tidak terkenal oleh dunia luaran.

Maka terdjemahan dalam bahasa Indonesia dari buku ini, atas saran saja, ditambah dengan satu bab jang membijarakan tentang Indonesia.

Semoga para pembatja Indonesia dari buku ini, setjara kritis dan tadjam, mengambil apa jang berfaedah, 
dan membuang apa jang tidak berguna.
Djakarta, 1 Djanuari 1966.
PRESIDEN REPUBLIK INDONESIA,
SOEKARNO








Pasang Surut Kulit Berwana karya Lothorp Stoddard ini pertama kali terbit pada 1920 dengan judul The Rising Tide of Color  dan merupakan salah satu buku yang dibaca dan  menginspirasi Bung Karno dalam memperjuangkan kemerdekaan RI. Karenanya ketika Bung Karno menjadi presiden pertama RI, beliau pulalah yang memprakarsai proyek penerjemahan buku ini.

Buku yang isinya banyak dikutip Bung Karno dalam pidato-pidatonya ini terbit pada 1966 dalam bahasa Indonesia dan diberi kata pengantar oleh Presiden Sukarno.  Atas sarannya pula ditambahlah satu bab suplemen yang berjudul “Pasang Naik Gerakan Nasional di Indonesia” yang ditulis oleh salah satu staf Presiden Soekarno.
Buku yang membahas fenomena kebangkitan bangsa-bangsa kulit berwarna – diantaranya meliputi benua Asia Afrika –  yang dapat mematahkan supremasi bangsa kulit putih.

Tebal: 311 halaman
Hard Cover lengkap dengan Box.
Kondisi: Baik dan Mulus (lihat gambar)

Untuk melihat gambar yang lebih besar / lebih jelas,
click pada gambar yang akan dilihat.

Keterangan lebih lanjut mengenai pembelian, pengiriman barang,
cara pembayaran dll. silahkan hub. 0813.1540.5281 
atau e-mail: neneng123usman@gmail.com
Sudah Terjual 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar