Minggu, 13 September 2009

Prangko Indonesia di jaman Belanda - Ned Indie di Masa NICA, memperingati 50 Tahun Ratu Wilhelmina, dalam 2 Sheet berisi masing2 70 bh. prangko (SUDAH TERJUAL)





Entry di Katalog Prangko Indonesia edisi th. 2001


Entry di Katalog Belanda NVPH edisi th. 2003

Prangko Indonesia di jaman Belanda, Ned Indie (Masa NICA),
memperingati 50 Tahun Ratu Wilhelmina,
masih dalam 2 bh. Sheet, masing-masing berisi 70 bh. prangko, belum terpecah-pecah.

Total ada 70 set lengkap -140 bh. prangko (1 set - 2 bh. prangko).
Entry di Katalog Prangko Indonesia dengan kode N-56.
Prangko Ned Indie yang masih dalam sheet / lembaran, lumayan langka!

Untuk melihat gambar yang lebih besar / lebih jelas,
click pada gambar yang akan dilihat.
Keterangan lebih lanjut mengenai pembelian, pengiriman barang,

cara pembayaran dll. silahkan Hub. e-mail: neneng1971@yahoo.com
atau Hub. HP. 021.9471.2076 (Esia)
Pengiriman ke luar kota, tambahkan sedikit ongkos kirim
untuk biaya TIKI (Titipan Kilat).
Sudah Terjual

Rabu, 09 September 2009

Boekoe Laporan (Rapor) Moerid Sekolah Pertoekangan di Jogjakarta th.2603-2604 (Kalender Showa - jaman Jepang) atau th.1943-1944




Boekoe Laporan (Rapor) Moerid Sekolah Pertoekangan di Jogjakarta,
th.2603-2604 (menurut Kalender Showa di jaman pendudukan Jepang)
atau th.1943-1944 (menurut kalender Masehi).

Sebuah dokumen sipil dari jaman Jepang yg. cukup langka.

Untuk melihat gambar yang lebih besar / lebih jelas,
click pada gambar yang akan dilihat.

Harga Rp 75 rb.
Keterangan lebih lanjut mengenai pembelian, pengiriman barang,
cara pembayaran dll. silahkan Hub. e-mail: neneng1971@yahoo.com
atau Hub. HP. 021.9471.2076 (Esia)
Pengiriman ke luar kota, tambahkan sedikit ongkos kirim
untuk biaya TIKI (Titipan Kilat).
Sudah Terjual

Komik Indonesia di jaman Belanda Nederlandsch Indie, dipersembahkan oleh H.D. MacGillavry - Ambarawa dan ditjetak oleh Van Schijndel - Oengaran (SUDAH TERJUAL)










Komik Indonesia di jaman Belanda Nederlandsch Indie,
dari sekitar th.1920 an, masih dalam bahasa Belanda.
Mungkin buku ini adalah awal-awalnya perkomikan di Indonesia.
Aangeboden door (dipersembahkan oleh) H.D. MacGillavry - Ambarawa.
dan ditjetak oleh Van Schijndel - Oengaran.
Ambarawa dan Ungaran adalah kota-kota di Jawa Tengah saat ini.

Untuk melihat gambar yang lebih besar / lebih jelas,
click pada gambar yang akan dilihat.

Keterangan lebih lanjut mengenai pembelian, pengiriman barang,
cara pembayaran dll. silahkan Hub. e-mail: neneng1971@yahoo.com
atau Hub. HP. 021.9471.2076 (Esia)
Pengiriman ke luar kota, tambahkan sedikit ongkos kirim 
untuk biaya TIKI (Titipan Kilat).

Sudah Terjual

Meterai Indonesia di jaman Belanda - Nederlandsch Indie th.1927, diatas kwitansi senilai 9000 Gulden (SUDAH TERJUAL)




Meterai Indonesia di jaman Belanda - Nederlandsch Indie th.1927,
diatas kwitansi dengan transaksi cukup besar (saat itu) 9000 Gulden,
dari Perusahaan Nederlandsch Indische Escompto Maatschappij.

Untuk melihat gambar yang lebih besar / lebih jelas,
click pada gambar yang akan dilihat.

Keterangan lebih lanjut mengenai pembelian, pengiriman barang,
cara pembayaran dll. silahkan Hub. e-mail: neneng1971@yahoo.com
atau Hub. HP. 021.9471.2076 (Esia)
Pengiriman ke luar kota, tambahkan sedikit ongkos kirim
untuk biaya TIKI (Titipan Kilat).
Sudah Terjual

Selasa, 08 September 2009

Prangko Masa Revolusi Th.1946, prangko "Memperingati 1 tahun Kemerdekaan".




Prangko Masa Revolusi Th.1946, prangko "Memperingati 1 tahun Kemerdekaan".
Masih dalam keadaan 1 lembar penuh (Full Sheet) berisi 20 bh. prangko.

Prangko Masa Revolusi th.1945-49 dalam keadaan single piece (satu bh. Perangko),
masih lebih mudah untuk didapatkan / ditemukan.
Tetapi dalam keadaan 1 lembar penuh (full sheet) dan belum terpotong-potong
jadi satuan, sudah jarang ada (barang langka).

Khusus untuk Kolektor prangko (Filatelis), terutama yang spesialisasi
pada prangko Indonesia di Masa Revolusi (th.1945 – 1949),
sebuah periode Filateli di Indonesia dengan prangko2 yang langka dan bernilai tinggi.

Untuk melihat gambar yang lebih besar/lebih jelas,
click pada gambar yang akan dilihat.

Keterangan lebih lanjut mengenai pembelian,
pengiriman barang, cara pembayaran dll.
silahkan Hub. e-mail: neneng1971@yahoo.com
atau Hub. HP. 021.9471.2076 (Esia).
Pengiriman ke luar kota, tambahkan sedikit ongkos kirim
untuk biaya TIKI (Titipan Kilat).
Sudah Terjual

Sabtu, 05 September 2009

Obligasi dari jaman Belanda / Nederlandsch Indie N.V. Javasche Vezelonderneming nilai Een Duizend Gulden (Seribu Gulden). Soerabaia, 29 November 1939







Obligasi / Saham perusahaan dari jaman Belanda / Nederlandsch Indie,N.V. Javasche Vezelonderneming
Dengan nilai Een Duizend Gulden (Seribu Gulden).
Tertanggal: Soerabaia, 29 November 1939.

Obligasi dari jaman Belanda / Nederlandsch Indie adalah barang langka.
Semua halaman lengkap (total ada 6 halaman, termasuk Talon).
Hanya 2 bh. halaman yg. ditampilkan pada gambar diatas.
Karena ukuran nya terlalu besar untuk bisa diambil gambarnya sekaligus
oleh mesin scan, maka g
ambar scan diambil dalam 2 bagian.
Untuk melihat gambar keseluruhannya,
tinggal sambungkan gambar atas dengan gambar bawahnya
Kalau dibuka semua / dibentangkan, ukurannya: 49 cm X 35 cm
Sangat artistik untuk di bingkai / frame karena ukurannya yang besar.

Untuk melihat gambar yang lebih besar / lebih jelas,
click pada gambar yang akan dilihat.

Keterangan lebih lanjut mengenai pembelian, pengiriman barang,
cara pembayaran dll. silahkan hub. e-mail: neneng1971@yahoo.com
atau 0813.1540.5281
Sudah Terjual

Iklan Kuno dari Jaman Belanda - Nederlandsch Indie, obat sakit kepala merk Gardan dari Bayer (SUDAH TERJUAL)






Iklan Kuno dari Jaman Belanda - Nederlandsch Indie,
obat sakit kepala merk Gardan dari Bayer.
Gaya bahasa pada iklan masih aneh jika dibandingkan dgn bahasa Indonesia masa kini
(menggunakan bahasa Melayu Betawi).
Berasal dari sekitar akhir th.1920an.

Saat ini (hampir seratus tahun kemudian) Bayer juga mempunyai
sebuah produk obat sakit kepala yang sangat terkenal di Indonesia yaitu Bodrex
(iklannya di TV populer dengan Dede Yusuf yg sekarang Wakil Gubernur Jawa Barat).
Mungkin obat sakit kepala merk Gardan ini adalah cikal-bakalnya dari Bodrex.

Di iklan kuno ini digambarkan tentang gedung-gedung tinggi, pesawat terbang,
kapal laut besar (model Titanic), Balon udara (model Zeppellin)
dan Lokomotif kereta api (model uap)
disertai tulisan: "Mimpian jang djadi kabenaran"
(atau dalam bahasa sekarang berarti: "Impian yang jadi kenyataan")

Dalam bentuk aslinya terlipat tiga, Ukuran kalau dibentangkan: 25,5 cm X 14 cm
Iklan kuno original tempo dulu seperti ini sangat langka dan susah didapat pada saat ini.

Untuk melihat gambar yang lebih besar / lebih jelas,

click pada gambar yang akan dilihat.

Keterangan lebih lanjut mengenai pembelian, pengiriman barang,
cara pembayaran dll. silahkan Hub. e-mail: neneng1971@yahoo.com
atau Hub. HP. 021.9471.2076 (Esia)
Pengiriman ke luar kota, tambahkan sedikit ongkos kirim
untuk biaya TIKI (Titipan Kilat).
Sudah Terjual

Komik Strip dari Jaman Belanda, Kherkhoff & Co. Soerabaia (SUDAH TERJUAL)





Komik Strip dari Jaman Belanda.
Iklan Kuno Susu Ovaltine berbentuk komik strip berisi 6 bh. frame gambar.
Komik strip kuno jaman Belanda adalah barang langka.
Ukuran cukup besar.

Untuk melihat gambar yang lebih besar / lebih jelas,
click pada gambar yang akan dilihat.

Keterangan lebih lanjut mengenai pembelian, pengiriman barang,
cara pembayaran dll. silahkan Hub. e-mail: neneng1971@yahoo.com
atau Hub. HP. 021.9471.2076 (Esia)
Pengiriman ke luar kota, tambahkan sedikit ongkos kirim
untuk biaya TIKI (Titipan Kilat).
Sudah Terjual

Jumat, 04 September 2009

Buku Kuno th.1950an Lagu-lagu Malaya Populer, benarkah Malaysia banyak membajak lagu2 dari Indonesia? (SUDAH TERJUAL)













Akhir-akhir ini diberitakan bahwa negeri jiran Malaysia banyak membajak budaya
dari Indonesia, seperti lagu-lagu dan yang terakhir Tari Pendet,
sebelumnya Reog Ponorogo dan lagu Rasa Sayange.
Konon lagu kebangsaan Malaysia berasal dari lagu Terang Bulan, era th.1950an.

Di buku kuno th.1950an ini, bisa dilihat lagu-lagu Malaya pada masa itu.
Apakah sudah ada bajak-membajak lagu pada masa itu?
Mungkin ada dari pembaca yang ahli musik lebih mengetahuinya daripada saya!
Yang saya lihat, pada gambar No.8 dari atas, lagu "Disuatu Masa" beberapa tahun lalu
sering muncul di TV dan dilantunkan oleh Cici Paramida.

Ada juga terdapat beberapa lagu Tapanuli (Batak) pada buku ini,
karena buku ini memang terbitan Indonesia, dikumpul dan disusun oleh Djelita N.
dan diterbitkan oleh Suara Emas Publisher.

Untuk melihat gambar yang lebih besar / lebih jelas,
click pada gambar yang akan dilihat.

Keterangan lebih lanjut mengenai pembelian, pengiriman barang,
cara pembayaran dll. silahkan Hub. e-mail: neneng1971@yahoo.com
atau Hub. HP. 021.9471.2076 (Esia)
Pengiriman ke luar kota, tambahkan sedikit ongkos kirim
untuk biaya TIKI (Titipan Kilat).
Sudah Terjual

Buku Kuno th.1950an Tjerita-tjeritaTionghoa, dalam 6 bh. Tjerita Pendek (SUDAH TERJUAL)







Buku Kuno th.1950an Tjerita-tjerita Pendek Tionghoa,
dalam 6 bh. Tjerita pendek.
Sebuah buku sastra Melayu Tionghoa jaman doeloe,
mengenai cerita=cerita sastra Melayu Tionghoa yang telah hampir punah.

Isinja:
1. Kamar Rahasianja Sam Ie Thay
(Tjerita detektif)
2. Impiannja Koan Im
(Pauw Kong periksa perkara)
3. Bantal Gantinja Kepala
(Tjerita Silat)
4. Binal
(Tjerita detektif)
5. Disarang Djudi
(Tjerita detektif)
6. Kaki Mati Sebelah
(Tjerita Silat)

Tahun terbit tidak ada, dari iklan yang terdapat di sampul buku bagian dalam,
terdapat tahun 1954.
Tebal 103 halaman plus.
Kondisi buku masih sangat bagus, untuk ukuran buku tua / antik.
Jilid utuh, halaman lengkap

Untuk melihat gambar yang lebih besar / lebih jelas,
click pada gambar yang akan dilihat.

Keterangan lebih lanjut mengenai pembelian, pengiriman barang,
cara pembayaran dll. silahkan Hub. e-mail: neneng1971@yahoo.com
atau Hub. HP. 021.9471.2076 (Esia)
Pengiriman ke luar kota, tambahkan sedikit ongkos kirim
untuk biaya TIKI (Titipan Kilat).
Sudah Terjual